Ormas Ammar Sasambo Bagikan 2000 Paket Sembako Kepada Masyarakat
Ormas Ammar Sasambo Bagikan 2000 Paket Sembako Kepada Masyarakat

Matarammetro- Jelang Romadhon Yayasan Ammar Sasambo melalui Ormas Ammar Sasambo NTB menyalurkan 2000 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, oang tua jompo dan anak yatim/ piatu di wilayahnya.

Ketua Umum (Ketum) Presidium Ormas Ammar Sasambo NTB  Lalu Sukarda yang akrab disapa Miq Karde mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilakukan oleh keluarga besar Ormas Ammar Sasambo NTB dalam rangka menyambut datangnya bulan Romadhon 2023.

Ormas Ammar Sasambo Bagikan 2000 Paket Sembako Kepada Masyarakat
Ormas Ammar Sasambo Bagikan 2000 Paket Sembako Kepada Masyarakat

“ Diawal puasa sebulan penuh kami keluarga besar Ormas Ammar Sasambo akan turun bagi bagi paket sembako kemasyarakat kurang mampu, jompo dan anak yatim/ piatu di seluruh penjuru pelosok desa. Ini sebagai wujud kepedulian sosial kami. Anggaran kegiatan ini kami kumpulkan secara swadaya keluarga besar Ormas Ammar Sasambo dan sejumlah donatur lainnya. Kami juga berharap semoga masih ada dermawan yang mau turut bergabung dalam sodakoh Romadhon ini. Kami siap menyalurkannya dengan sukarela,”ujarnya.

Menurutnya 2000 paket sembako tersebut masih jauh dari kurang.

“2000 sembako ini sudah siap kami salurkan diawal Romadhon, tetapi kalau kita melihat jumlah masyarakat kurang mampu ditambah Yatim dan piatu, masih sangat kurang dan jauh dari cukup. Untuk itu mari kami mengajak para dermawan untuk turut serta menggabungkan sodakohnya meskipun kecil, tapi kalau secara bersama sama insyaallah akan jadi besar,”harapnya. (N3G)

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *