Resmi TGH. Mujiburrahman Nakhodai DPD Golkar Mataram

Resmi TGH. Mujiburrahman Nakhodai DPD Golkar Mataram
Resmi TGH. Mujiburrahman Nakhodai DPD Golkar Mataram

Matarammetro-Musyawarah Daerah (Musda) V Partai Golkar Kota Mataram yang berlangsung  dari tanggal  12 s/d 13 Juni 2021 telah menetapkan TGH. Mujiburrahman, Wakil Walikota Mataram memegang tongkat ketua DPD Golkar Kota Mataram periode 2021-2025. Hal tersebut diperkuat dengan digelarnya pengukuhan pengurus DPD Partai Golkar Kota Mataram periode 2021-2025 diaula Sekretariat Partai Golkar Kota Mataram. Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Golkar NTB H. Mohan Roliskana Walikota Mataram terpilih dan jajarannya, beserta seluruh pengurus dan kader Partai Golkar Kota Mataram, Sabtu 12 Jubi 2021.

Usai serah terima naskah surat keputusan Tim Formatur, TGH. Mujiburrahman dalam pidato politiknya memaparkan bahwa, Kepercayaan yang diembankan kepadanya tersebut adalah amanah yang tidak disangka sangka.

,”Tugas yang dipercayakan kepada saya ini sebagai pemimpin Golkar Kota Mataram sungguh tidak pernah saya sangka sangka. Tetapi ini adalah sebuah amanah  yang mana Partai Golkar ini sangat berjasa terhadap perjalanan politik saya. Sehingga ketika tugas untuk membesarkan Partai Golkar ini dilimpahkan kepada saya, maka tidak ada kata lain kecuali siap untuk memenangkan kembali Partai Golkar  dalam pemilu mendatang,” ujarnya.

Ditekankannya juga bahwa tugas utama jajaran pengurus Partai Golkar Kota Mataram adalah untuk menjaga dan mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi yang telah ditorehkan oleh Golkar Kota Mataram sebagai pemenang Pemilu dan Pemenang  pIlkada Kota Mataram.

“Saya ingat betul bahwa untuk Pemilu tahun 2004  Golkar mendapatkan 10 korsi Legislatif  dari 35 anggota DPRD. Artinya dari 10 korsi yang diperoleh dalam pemilu tahun 2004-2009. Artinya secara presentase lebih tinggi  apabila dalam pemilu 2024 mendatang Golkar berhasil lagi meraih 10 korsi,” harapnya.

TGH. Mujiburrahman mengakhiri pidato politiknya dengan meluncurkan 5  pantun khasnya yang religious dan bermuatan motifasi. (N3G)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here