Tim PKKS Lombok Tengah Datangi SMPN 3 Praya Tengah

Matarammetro- Lombok Tengah-. Kepala sekolah memiliki tugas melakukan sosialisasi, menetapkan tim dengan SK dan pembagian tugas serta membuat time schedule penilaian.

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah di SMP Negeri 3 Praya Kabupaten Lombok Tengah dilaksanakan pada hari Kamis 8/12/2023 di Aula SMP Negeri 3 Praya. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Tim Penilai, Ketua Komite SMPN 3 Praya, Kepala SMP Negeri 3 Praya Drs.H.M Syapii dan jajaran Wakasek serta Dewan guru SMPN 3 Praya.

TPKKS adalah gabungan pengawas yang sudah di tunjuk oleh Kepala Dinas untuk melakukan penilaian kinerja Kepala sekolah dari unsur Dinas Pengawas Kabupaten bersama pengawas pembina, sebagai awal dari penertiban nilai SKP Kepala sekolah. Tim tersebut menggali data tentang sekolah termasuk kepala sekolah, tindak lanjutnya adalah sebagai dasar penertiban SKP untuk Kepala sekolah yang bersangkutan untuk penilaian tahunannya.

Penilaian tersebut adalah bentuk penilaian dari Kepala Sekolah selama 1 tahun melaksanakan tanggungjawab dan amanahnya dalam melaksanakan setiap program kerja. Penilaian tersebut  juga merupakan cek dan ricek dan tentunya bentuk pengawasan agar Kinerja Kepala Sekolah dapat terus sesuai dengan yang diharapkan.

Selain Itu TIM PKKS tersebut merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis dan interpretasi data tentang kualitas pekerjaan kepala sekolah dalam melaksanakan tugas pokoknya.

Drs H.M Syapii Kepala SMPN 3 Praya Tengah.
Drs H.M Syapii Kepala SMPN 3 Praya Tengah.

Terkait hal tersebut, Drs.H.M Syapii Kepala SMPN 3 Praya Tengah mengatakan sekitar 145 aitem mulai dari tugas Kepala sekolah sebagai Managerial dan supervisor

“Memang ada sekitar 145 aitem pengawasan yang dilakun oleh tim PKKS, mulai dari tugas Kepala sekolah sebagai Managerial, supervisor, sebagai wirausahawan dan semua perlengkapan terkait dengan itu,mulai dokumen satu , kemudian RKT, RKJM, kemudian program Supervisi, kemudian pembelajaran, pengelolaan Dana Bos, sarana,humas dan sebagainya.,”terangnya.

Menurutnya semua hal tersebut berkaitan dengan peningkatan mutu pendidikan baik dari segi pendidik dan tenaga kependidiknya, dukungan masyarakat, sarana prasarana yang masuk dalam penilaian.

“Alhamdulilah, kita tadi pagi setelah di nilai dokumen dokumen yang di minta Alhamdulillah selesai dan lengkap semua, memang ada beberapa yang masih harus disempurnakan,”imbuhnya.

“Harapan mudah mudahan apa yang di harapkan oleh TPKKS tadi bisa kita lengkapi, sehingga sekolah kita semakin hari atau ke depannya semakin maju. Kami berterimkasih kepada Tim termasuk Dinas Pendidikan yang sudah menurunkan timnya, sehingga tau posisi kita sebagai Kepala sekolah. Harapan kita mudah mudahan Tim penilai ini dapat berjalan setiap tahun sehingga betul-betul di sekolah itu bisa terkontrol mulai administrasi kemudian kegiatan belajar mengajar(KBM) sampai dengan evaluasinya,”tandasnya. (Rsl/Biro Loteng).

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

mungkin menarik